4 Tanda Mertua Tidak Suka Kehadiran Menantu, Selalu Salah
Images: Pixabay |
Susahnya diri untuk mengetahui isi hati seseorang kadang menjadi beban tersendiri bagi manantu, karena mereka tidak tau apakah mertuanya menyukai atau tidak. Agar tidak salah menduga, berikut ini ciri-ciri mertua yang tidak menyukaimu.
1. Mengabaikan Anda
Pernah merasa sendiri padahal posisi lagi ngumpul dengan keluarga pasangan? atau merasa dibaikan karena tidak diajak diskusi? apalagi oleh mertua yang seharusnya menyambut kamu dengan hangat tapi memilih mengabaikan tanpa sedikitpu memberi sapaan.
Hati-hati, bisa jadi kamu tidak disukai dan kehadiranmu tidak mereka harapkan.
2. Tidak Tertarik Dengan Cerita Hidupmu
Menantu yang diterima dengan baik tentu akan dikorek tentang kehidupannya, mendengarkan ceritanya jauh lebih menarik menurut mereka daripada cuma diem-dieman. Namun berbeda dengan menantu yang tidak disukai, sekalipun mereka sudah berusaha bercerita tentang kegiatannya sehari-hari mereka memilih menghindar dan tidak mau tau.
3. Mengkritik Semua yang Kamu Lakukan
Saran dan kritik sangat dibutuhkan guna memperbaiki kekurangan, lebih-lebih bagi menantu yang lagi berusaha membaur dengan keluarga besar pasangan. Sebagai menantu sudah seharusnya menerimanya karena mungkin itu sebagai tanda kasih sayang mereka kepadamu.
Namun, kalau terlalu banyak kritik dan semua yang kamu lakukan selalu disalahkan bisa jadi mereka kurang menyukaimu sehingga sebisa mungkin membuat kamu tidak nyaman.
4. Suka Membandingkan
Dalam keluarga tentu ada sosok yang kelihatan hidupnya jauh lebih baik dari yang lain, dan mereka ini yang sering jadi ajang perbandingan dengan orang yang hidupnya terkesan biasa-biasa saja.
Kalau kamu sering dibanding-bandingkan dengan menantu yang lain bisa jadi kamu memang tidak disukai oleh mereka.
Itulah tanda-tanda mertua yang tidak suka dengan menantu.
Post a Comment for "4 Tanda Mertua Tidak Suka Kehadiran Menantu, Selalu Salah"